Dukung Ketahanan Pangan, Dinas Pertanian Kota Bima Bersama Dinas PUPR Kota Bima Survei JIAT di Wilayah Tadah Hujan
Kota Bima, 27 Januari 2026 — Upaya memperkuat ketahanan pangan terus dilakukan oleh Dinas Pertanian Kota Bima. Bersama Dinas PUPR Kota Bima Bidang Sumber Daya Air (SDA), tim melaksanakan survei lokasi CPCL Jaringan Irigasi Air Tanah (JIAT) pada sejumlah kelompok tani di Kelurahan Oi Foo.

Survei ini menyasar lahan tadah hujan, yang selama ini sangat bergantung pada curah hujan untuk kegiatan budidaya. Kegiatan tersebut merupakan tindak lanjut dari Instruksi Presiden Nomor 2 Tahun 2025, yang mendorong percepatan pembangunan dan rehabilitasi infrastruktur pertanian guna menjaga produksi pangan nasional.
Melalui rencana revitalisasi JIAT, pemerintah daerah berupaya menghadirkan solusi nyata bagi petani, antara lain melalui pembangunan sumur bor, pompa air, dan jaringan distribusi. Infrastruktur ini diharapkan mampu menjamin ketersediaan air sepanjang musim tanam, mengurangi risiko gagal panen, serta meningkatkan intensitas tanam di wilayah tadah hujan.

Selain meninjau kondisi lahan, tim juga berdialog langsung dengan kelompok tani untuk menggali potensi, tantangan, dan kesiapan pengelolaan infrastruktur irigasi ke depan. Pendekatan partisipatif ini diharapkan mendorong rasa memiliki dan keberlanjutan pemanfaatan JIAT.
Melalui sinergi lintas perangkat daerah, Pemerintah Kota Bima menegaskan komitmennya dalam membangun pertanian yang tangguh terhadap perubahan iklim. Dari air yang terkelola, tumbuh harapan baru bagi peningkatan produksi dan kesejahteraan petani.